INFO HARI INI ::::::...:::MOHON BERHATI-HATI TERHADAP PIHAK YANG SENGAJA MEMANPAATKAN NAMA DEKOPINDA KOTA BANDUNG, DENGAN TUJUAN MEMUNGUT DANA IURAN APAPUN DENGAN ATAU TANPA SURAT TUGAS, HARAP HUBUNGI TERLEBIHDAHULU KANTOR SEKRETARIAT DEKOPINDA KOTA BANDUNG TELP: 022-7300321 :::..:::KAMI SIAP MELAKUKAN KERJASAMA IMPLEMENTASI / PENERAPAN SISTEM KOMPUTERISASI PADA UNIT SIMPAN PINJAM DAN WASERDA / TOKO KOPERASI ANDA, DENGAN PERINSIF MURAH, MUDAH, CEPAT, TEPAT, AKURAT DENGAN MENGGUNAKAN SOFTWARE DAN HARDWARE BERKUALITAS:::...:::SUPPORT/DUKUNGAN KAMI: KONSULTASI - SETTING INSTALLASI - PELATIHAN - PENDAMPINGAN - SIMULASI DAN GARANSI:::...:::JIKA ANDA BERMINAT SILAHKAN HUBUNGI KAMI SEGERA DI: HP. 081 573 063 493 PIN BB: 520 717 2D WHATSAPP: 081 573 063 493 REQUES BY E-MAIL: jaelani.hbm@gmail.com:::...

Selasa, 10 Januari 2017

Oded Buka Diklat Dekopinda Kota Bandung

Oded Buka Diklat Dekopinda Kota Bandung


 
 
BANDUNG,AYOBANDUNG.COM--Wakil Wali Kota Bandung Oded M Danial membuka diklat perkoperasian anggota Dewan Koperasi Indoesia Daerah (Dekopinda) Kota Bandung di Gedung Dekopinda Jalan Buahbatu, Rabu (25/1/2017).

Dalam pidatonya, Oded mengatakan koperasi di Kota Bandung harus terus dikembangkan dan maju sehingga dapat menjadi pusat percontohan koperasi se-Indonesia.

"Koperasi di Kota Bandung harus maju agar bisa menjadi pusat percontohan koperasi se-Indonesia," ungkap Oded.

Menurutnya agar maju koperasi di Kota Bandung harus melakukan dua hal. Pertama, koperasi di Kota Bandung harus diurus secara sungguh-sungguh oleh para pemimpin dan pengurusnya.

"Para pemimpin dan pengurus koperasi harus sungguh-sungguh dan amanah dalam menjalankan dan memajukan koperasi di Kota Bandung," jelasnya.

Oded menambahkan dengan banyaknya jumlah SDM anggota koperasi beserta aset uangnya yang besar, para pemimpin dan pengurus pasti mampu memajukan koperasi agar bermanfaat bagi semua orang.

Kedua, menurut Oded semangat gotong-royong dan musyawarah sebagai landasan dasar koperasi harus terus digalakan.

"Semua pemimpin dan pengurus koperasi harus tetap menjaga semangat gotong royong dan musyawarah," ungkapnya.

Oded mengimbau kepada seluruh pemimpin dan pengurus koperasi yang tergabung dalam Dekopinda Kota Bandung agar mampu mencerna pembelajaran dari diklat ini dan menerapkannya di koperasi masing-masing. (Arditya Pramono)

Editor : Adi Ginanjar Maulana

0 komentar:

Posting Komentar

Sampaikan Komentar Anda Untuk Mengoreksi Artikel Yang di Baca, Sebagai Masukan Bagi Kami Untuk Meningkatkan Kualitas Tulisan.

MAP LOKASI DEKOPINDA KOTA BANDUNG

hosting terbaik